May 28, 2017

Preview Film: The Disappointments Room (2016)


Rumah tua, di daerah terpencil, dan sebuah ruangan misterius yang ternyata ada penunggunya. Formula tersebut seakan tak lekang dimakan waktu dan masih sering digunakan oleh film-film horror. Termasuk, The Disappointments Room, yang baru tayang di bioskop-bioskop Cinema 21 mulai hari Jumat (19/5) kemarin.

Film yang sudah dirilis di Amerika Serikat pada 9 September 2016 yang lalu ini dibesut oleh sutradara yang cukup terkenal di Hollywood, yaitu D. J. Caruso. Karya-karyanya antara lain: Taking Lives (2004), yang mempertemukan Angelina Jolie dan Ethan Hawke, Disturbia (2007) dan Eagle Eye (2008)-nya Shia LaBeouf, serta xXx: Return of Xander Cage (2017)-nya Vin Diesel yang baru tayang bulan Januari yang lalu.

Yang menarik, di samping D. J. Caruso, ada nama besar lain di belakang layar The Disappointments Room, yaitu Wentworth Miller, yang bertindak sebagai penulis naskah. Iya, ini Wentworth Miller-nya serial Prison Break (2005-2009) yang legendaris itu. Yang membuat banyak cewek patah hati setelah mengaku sebagai gay pada bulan Agustus 2013 yang lalu.

Kisah The Disapointments Room diawali oleh keluarga kecil Dana (Kate Beckinsale), David (Mel Raido), dan putra semata wayang mereka yang berusia 5 tahun, Lucas (Duncan Joiner), yang pindah ke sebuah rumah di pedesaan terpencil untuk menghilangkan trauma masa lalu. Putri bungsu mereka baru saja meninggal.

Tak disangka, rumah tua yang sebenarnya terlihat indah itu ternyata menyimpan sebuah kamar rahasia yang terletak di loteng. Dana, yang kondisi kejiwaannya sedang tertekan karena kehilangan putrinya, menjadi penasaran dan mulai curiga ada yang tidak beres dengan tempat tinggal barunya.

Setelah sekian lama mencari, Dana akhirnya menemukan kunci dari ruang rahasia tersebut. Dan, benar saja. Setelah dibuka, ternyata kamar misterius itu menyimpan kengerian yang tak pernah ia bayangkan sebelumnya!

Jika dilihat dari plot ceritanya, The Disappointments Room sebenarnya berusaha menggabungkan kisah horror dengan psychological thriller. Kate Beckinsale, yang selama ini kita kenal sebagai vampire sexy dalam franchise Underworld, harus memerankan seorang MILF yang kondisi mentalnya labil, sambil melacak keberadaan "penunggu" kamar rahasia yang menurutnya gaib tersebut.

Sayangnya, setelah dirilis di Amerika Serikat tahun lalu, sesuai dengan judulnya, film berdurasi 92 menit ini dianggap mengecewakan oleh para kritikus. Sejumlah situs review juga memberi rating yang sangat negatif.

Nuansa teror yang disajikan oleh The Disappointments Room dinilai kurang mencekam. Bahkan, nyaris tidak terasa. Adegannya juga terlalu banyak berputar-putar di dalam rumah, sehingga terkesan membosankan. Selain itu, kondisi kejiwaan Dana yang diperankan oleh Kate Beckinsale juga tidak dikupas secara lebih mendetail. Aktingnya datar-datar saja.

***

The Disappointments Room

Sutradara: D. J. Caruso
Produser: Geyer Kosinski, Vincent Newman, Tucker Tooley
Penulis Skenario: Wentworth Miller
Pemain: Kate Beckinsale, Mel Raido, Gerald McRaney, Lucas Till
Musik: Brian Tyler
Sinematografi: Rogier Stoffers
Penyunting: Vince Filippone
Produksi: Demarest, Los Angeles Media Fund, Media Talent Group, Relativity Studios
Distributor: Rogue Pictures
Durasi: 92 menit
Rilis: 9 September 2016 (Amerika Serikat), 19 Mei 2017 (Indonesia)

Rating (hingga 20 Mei 2017)
IMDb: 3,9/10
Rotten Tomatoes: 0%
Metacritic: 31/100
CinemaScore: D

No comments: